Inilah Buah dan Sayur yang Kaya akan Vitamin D

Kesehatan111 views

Vitamin D yang sangat bermanfaat bagi tubuh biasa didapat secara alami dari paparan sinar matahari pagi, ternyata jika kurang bisa juga konsumsi buah dan sayur berikut ini untuk menambah asupan Vitamin D secara alami:

  • Buah Kiwi

Ga hanya kaya akan Vitamin C, ternyata buah bulat berambut pendek ini juga kaya akan Vitamin D. Rasanya memang kecut manis, tetapi manfaatnya bisa menghilangkan rasa kecut di lidah.

  • Jeruk

Lagi-lagi buah yang identic dengan Vitamin C berwarna oranye, ternyata jeruk juga penuh Vitamin D. satu gelas jus jeruk berisi 100 IU Vitamin D, sehingga sudah dapat memenuhi kebutuhan Vitamin D sehari.

  • Brokoli

Sayur hijau kribo yang lezat ini ternyata kaya akan Vitamin D, tak hanya itu brokoli juga penuh dengan magnesium dan kalsium sehingga bisa berkolaborasi menguatkan tulang. Cara masaknya paling enak dikukus, kemudian ditambah mayonese.

  • Bayam

Ternyata sayur hijau kali ini mengandung Vitamin A, Vitamin D, dan Vitamin K, juga kaya akan serat juga zat besi. Cara masaknya cukup dioseng saja sudah sedap sekali, ditemani dengan nasi hangat dan sambal pedas umami.

  • Jamur

Sayur putih dan memiliki berbagai jenis ini terkenal dengan rasa soft juga lezat, bisa digoreng bisa disayur. Ternyata jamur memiliki kandungan Vitamin D tinggi, namun hanya Vitamin D2. Kabarnya dalam 3,5 ons atau 100 gram olahan jamur, mengandung 2.300 IU Vitamin D yang sama saja dengan tiga kali kebutuhan tubuh akan Vitamin D dalam sehari.

  • Buah Anggur

Buang bulat berwarna ungu atau hijau dengan rasa kecut atau manis ini mengandung vitamin D juga. Walaupun kandungan Vitamin D dalam anggur termasuk rendah, namun anggur juga mengandung Vitamin C, zinc, zat besi, serat, dan kalsium yang baik bagi tubuh.

  • Leci

Buah satu ini dikenal sebagai buah mahal yang memang lezat, ternyata juga mengandung Vitamin D, kalsium, natrium, Vitamin B12, Vitamin D, Vitamin A, Viamin C, dan serat yang bermanfaat untuk mengatasi sembelit, meningkatkan kepadatan tulang, mencegah penyakit kanker, menyehatkan jantung, dan meningkatkan sistem imun.

  • Mangga

Buah hijau isinya kuning, dimakan keadaan matang manis kalau mangga muda juga idaman ibu hamil. Ternyata selain lezat, mangga juga sehat karena mengandung Vitamin D, Vitamin K, Vitamin E, Vitamin C, Vtamin B6, Vitamin B3, Vitamin B1, Vitamin A, magnesium, kalium, asam folat, serat, gula, dan karbohidrat. Nutrisi-nutrisi ini membantu memperbaiki pencernaan, menurunkan resiko anemia, meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga kesehatan kulit, mata, dan rambut.

  • Jambu Biji

Dijus enak dimakan langsung juga lezat, buah jambu biji ternyata selain rasanya yang banyak digemari juga kaya akan antioksidan, serat, kalium, magnesium, zat besi, Vitamin C, serat, Vitamin A, dan Vitamin D tentunya. Jadi udah lezat, sehat pula.

  • Crancberry

Buah yang satu ini mungkin masih agak awam ya untuk warga Indonesia, karena keberadaanya sangat sulit ditemukan. Ternyata selidik punya selidik Cranberry ini kaya akan Vitamin D, tak hanya itu buah ini kaya akan antioksidan. Rasa asamnya memang agak mengganggu indra perasa, namun jika rutin mengkonsumsi buah ini sangat banyak manfaatnya seperti: mengontrol berat badan, menjaga kesehatan gigi, mencegah resiko infeksi saluran kemih, mencegah kanker, dan membantu meningkatkan fungsi otak.

Comment