Cara Meningkatkan Penjualan di Bulan Ramadan Bagi Pelaku Bisnis Online

Gaya Hidup296 views

Kurang dari dua bulan lagi, bulan Ramadan akan tiba. Selain jadi momen fokus beribadah, bulan Ramadan juga merupakan momen paling tepat untuk meningkatkan penjualan sekaligus menambah pundi-pundi keuntungan bagi para pelaku bisnis, termasuk bisnis online. Nggak jarang, banyak pelaku bisnis yang rela ajukan pinjaman cepat sebagai tambahan modal demi memenuhi lonjakan permintaan pasar selama bulan Ramadan.

Namun, dibandingkan dengan bisnis offline, bisnis online bisa dibilang lebih banyak memiliki kesempatan untuk cuan di bulan Ramadan. Sebab, bisnis yang dijalankan secara online memiliki media promosi yang tak terbatas dan bisa menjangkau calon pelanggan dengan lebih luas sekaligus spesifik. Misalnya: menggunakan Facebook Ads sebagai media iklan sesuai target pasar yang dimau.

Kalau kamu memiliki bisnis fashion busana muslim misalnya, maka kemungkinan besar target pasarmu adalah remaja atau perempuan dewasa di rentang umur 18 – 30 tahun yang beragama muslim. Dengan beriklan di Facebook, kamu bisa mempromosikan produk ke target pasar yang sesuai dengan efektif dan efisien.

Facebook ads hanya satu pintu menuju pundi-pundi cuan bagi pebisnis online selama bulan Ramadan. Ada juga cara lain yang nggak kalah menarik dan potensial mendatangkan pelanggan sekaligus meningkatkan penjualan yang bisa kamu coba, yaitu:

Membuat akun official di e-commerce populer

Sebagai pebisnis online, tentunya kamu menyadari bahwa peralihan gaya belanja dari konvensional ke digital sangat terasa nyata. Banyaknya toko retail yang tutup hingga beralih strategi menjadi jualan secara online di Instagram, situs resmi, hingga berbagai e-commerce populer adalah salah satu wujud dari peralihan tersebut.

Ditambah lagi, banyaknya e-commerce yang menjalankan strategi branding dan promo yang menggiurkan seperti Shopee, Lazada, Bukalapak, atau Tokopedia, juga semakin menggiring orang untuk berbelanja secara online dibanding pergi ke toko. Bahkan, berdasarkan hasil riset yang dilakukan oleh INDEF di tahun 2018 menunjukkan bahwa hadirnya berbagai e-commerce mendorong pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 0,71%.

Dengan kondisi atau fakta tersebut, bagi kamu yang menjalankan bisnis online lewat media akun Instagram atau situs sendiri, tidak ada salahnya juga mencoba peluang mendaftarkan akun resmi tokomu ke e-commerce. Dengan begitu, channel penjualan yang kamu punya menjadi bertambah dan bisa mendatangkan pelanggan baru lebih banyak. Belum lagi, saat Ramadan, berbagai e-commerce sudah pasti gencar dan masif menjalankan aneka promo yang bisa semakin menguntungkan toko. Jangan sia-siakan kesempatan ini!

Memperbanyak konten kreatif dan menarik mengenai aktivitas di bulan Ramadan

Dalam menjalankan promosi produk, nama, deskripsi, hingga harga produk aja jelas nggak cukup. Kamu juga perlu menjalankan strategi branding atau brand awareness melalui konten-konten yang sesuai musimnya. Misanya, saat bulan Ramadan, kamu bisa memperbanyak konten kreatif yang terkait dengan aktivitas di bulan Ramadan. Kemudian, kaitkan konten tersebut dengan produk yang dijual. Kalau kamu menjual produk makanan ringan, maka kamu bisa mencoba membuat konten tentang takjil favorit banyak orang saat Ramadan, tempat berburu takjil paling enak, dan lain sebagainya. Makin banyak yang engaged dengan kontenmu, makin tersebar luas, maka akan makin bagus untuk brand exposure sekaligus penjualan.

Membuat promo spesial dengan kode unik yang bertema Ramadan

Tahukah kamu kalau saat ini ada banyak sekali situs yang menawarkan layanan distribusi kode kupon secara gratis untuk bisnis online? Kode kupon masih menjadi hal yang laris diburu oleh konsumen demi berhemat dan mendapat untung dari transaksi belanjanya di e-commerce atau toko online. Selain untuk meningkatkan penjualan, layanan distribusi kode kupon ini dapat juga digunakan untuk mengukur seberapa besar antusiasme pasar terhadap produk yang kamu jual. Makin banyak kode kupon yang terpakai artinya semakin baik strategi promosi yang kamu lakukan pada platform distribusi tersebut.

Menjalankan Facebook Ads dengan sistem lookalike audience

Secara singkat, lookalike audience pada Facebook adalah fitur iklan yang dapat membantu pebisnis menemukan calon konsumen yang potensial. Potensial di sini artinya nggak cuma klik dan liat-liat produk aja, tetapi juga beli. Sebagai pebisnis, tentunya kamu mau bujet iklan yang dijalankan bisa lebih efektif dan tepat sasaran toh?

Nah, lookalike audience adalah solusinya. Cara menjalankannya juga terbilang mudah selama kamu sudah pernah mencoba Facebook Ads. Kamu hanya perlu mengumpulkan data konsumen sebelumnya (minimal 1000 data untuk mendapat hasil maksimal), yang terdiri atas nama, email, nomor hp, dan rata-rata transaksi. Kemudian, buat lookalike audience pada Facebook berdasarkan data tersebut dan sesuai objektif iklan yang ingin dicapai.

Menggunakan email, SMS, dan WhatsApp untuk menawarkan produk

Email, SMS, dan WhatsApp, adalah tiga media komunikasi yang secara umum masih digunakan dan dibuka oleh banyak orang setiap harinya. Inilah yang membuat ketiganya masih sangat potensial jika dijadikan sebagai media promosi untuk produk yang kamu jual. Jangan lupa juga untuk menyiapkan satu orang admin yang didedikasikan khusus untuk melayani berbagai pertanyaan yang masuk dari email, SMS, atau WhatsApp agar calon konsumen semakin terkesan dan tertarik untuk membeli produkmu.

Butuh pinjaman cepat untuk tambahan modal bisnis selama bulan Ramadan?

Ada Kredivo yang bisa kamu coba. Kredivo adalah fintech yang menyediakan layanan kredit online sekaligus pinjaman cepat tunai yang telah terdaftar di OJK sejak tahun 2018. Kredivo dapat digunakan oleh siapa pun yang telah memenuhi tiga syarat berikut:

  1. Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 60 tahun.
  2. Berpenghasilan tetap minimum sebesar Rp 3 juta per bulannya.
  3. Berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi.

Daftar Kredivo tidak memerlukan slip gaji apalagi proposal bisnis jika tujuannya untuk pinjaman modal. Jadi, nggak cuma karyawan kantoran aja yang bisa pakai Kredivo, kamu yang punya bisnis online juga pastinya bisa. Kredivo cocok digunakan untuk pinjaman cepat modal bisnis karena selain limitnya bisa mencapai hingga Rp 30 juta, suku bunganya juga rendah: hanya 2,95% per bulan, dengan opsi tenor mulai 30 hari, 3 bulan, dan maksimal 6 bulan.

Tertarik coba? Yuk, download aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store untuk daftar!

Comment